Home » » Tips Persiapan Pra Operasi dan Perawatan Pasca Operasi Steril Kucing

Tips Persiapan Pra Operasi dan Perawatan Pasca Operasi Steril Kucing

Written By s'sinta on Selasa, 11 Mei 2010 | 22.17



Sterilisasi Kucing...mungkin bagi segelintir orang apalagi pemula dianggap momok yang menakutkan...apalagi perawatan pasca operasinya....bagi orang yang pertama kali mensteril kucingnya bikin binun bin takut...sebenarnya tidak terlalu sulit
tapi tetap kita harus tahu agar bisa bertindak dengan baik dan benar...

Untuk proses sterilisasi-nya mungkin teman-teman bisa bertanya atau konsultasi sedetil mungkin dengan dokter hewan yang akan mengoperasi kucing tersebut atau browsing deh...sebanyak2nya

Peduli Kucing di sini hanya ingin berbagi info Persiapan Pra Operasi dan Perawatan Pasca Operasi Sterilisasi Kucing


PERSIAPAN PRA OPERASI STERIL KUCING
===================================
Untuk kucing betina dan jantan sama saja....

1. Cari klinik yang bagus, serta dokter hewan kompeten yang sudah biasa melakukan tindakan sterilisasi, kalau hal tersebut dianggap mahal, bergabunglah dengan Komunitas cat/animal welfare di kota anda, biasanya mereka mengadakan operasi steril dengan biaya yang terjangkau dan hasilnya pun cukup bagus (karena operasi tetap dilakukan oleh dokter hewan), dan cobalah cari tahu melalui dinas peternakan karena secara berkala pihak mereka biasanya mengadakan sterilisasi murah terutama untuk kucing jenis lokal.
Pilihlah Lokasi tempat steril yang terdekat, agar kucing tidak terlalu lama dalam perjalanan terutama pasca operasi.

2. Pastikan kucing yang akan dioperasi dalam keadaan sehat, tidak terlalu kurus, tidak flu, tidak mencret, tidak demam, tidak hamil (untuk mengurangi resiko pendarahan) dan jika sedang menyusui pastikan kitten2nya sudah cukup besar dan bisa makan sendiri.

3. Puasa kan kucing minimal 5 - 7 jam sebelum waktu operasi (hal ini untuk menghindari kucing muntah pada saat dibius - baik dengan teknik bius inhalasi ataupun suntikan bius), hanya puasa makan, jadi tetap berikan kucing minum.

misalnya sebagai contoh :
jika jadwal operasi pagi
puasakan kucing pada saat malam hari atau berikan dengan porsi makan yang lebih sedikit biasanya lebih baik diberikan wet food kitten (gunanya agar makanan lebih mudah terserap dan tercerna), hindari pemberian dry food atau nasi.

jika jadwal operasi siang
berarti puasakan kucing pada saat makan pagi,
intinya cukup puasakan kucing dalam satu periode jadwal makan mereka.

4. Persiapan di rumah
- sediakan kandang untuk perawatan pasca operasi (jangan melepas kucing keluar sampai mereka sembuh minimal 1 hari untuk kucing jantan, 4 hari untuk kucing betina

- siapkan wet food untuk dikonsumsi selama perawatan pasca operasi, karena dengan memakan wet food pup kucing akan lebih lunak, dan kucing tidak perlu terlalu ngeden untuk eek, serta bau wet food lebih menggoda membuat kucing lebih nafsu makan guna mempercepat pemulihan.

- siapkan antibiotik tambahan biasanya yang berbentuk cair / tablet, terutama untuk kucing betina (konsultasikan kepada dokter anda tentang dosis dan antibiotik yang cocok untuk kucing sebelum kucing dioperasi).

- siapkan P3K seperti perban / plester cadangan, jika ternyata sebelum sembuh plester operasi pada kucing betina terlepas, dan salep luka seperti betadine, peru balsam dll.

- tempelkan NO TELEPON DOKTER HEWAN / KLINIK / Komunitas Kucing di tempat yang mudah di cari, hanya untuk sekedar jaga-jaga.


PERSIAPAN MEMBAWA KUCING KE TEMPAT OPERASI
==========================================

1. Bawa Kucing dengan menggunakan keranjang.
2. Siapkan koran sebagai alas keranjang, terutama jika tindakan pembiusan dengan dengan suntik biasanya kucing akan muntah dan pasca operasi jika pembiusan mulai ternetralisir kucing akan pipis.
3. Bawa kucing ke tempat operasi dengan cara yang nyaman, disayang-sayang diberikan perhatian lebih agar kucing tidak stress, dan jangan sampai kucing menjadi kepanasan selama perjalanan ke tempat operasi.


PERAWATAN PASCA OPERASI
=======================
Akan lebih mudah jika setelah operasi kucing dirawat inap, tapi biaya cukup mahal hehehe

Perawatan Pasca Operasi Kucing Jantan
-------------------------------------
Lebih mudah, setelah kucing dibawa pulang ke rumah cukup di kandangi
kemudian biarkan sampai pengaruh obat bius habis, biasanya setelah itu mereka langsung mau makan, berikan wet food.
tanyakan pada klinik / dokter yang mengoperasi apakah ada tambahan obat
setelah pasca operasi - sebagian dokter memberikan tambahan obat, tapi ada juga yang tidak.
Kandangi kucing selama 1-2 hari, jika luka operasi terlihat masih basah oleskan salep luka (biasanya luka cepat kering tanpa harus diberi obat olesan lagi)

Perawatan Pasca Operasi Kucing Betina
-------------------------------------
Beberapa dokter memberikan resep tambahan oral antibiotik yang harus diminum dengan dosis dan periode tertentu (tanya dengan dokter yang mengoperasi)

pemberian obat bisa berupa syrup / tablet
gunakan spuit (bekas suntikan) jika syrup / tablet dihancurkan dengan campuran air
atau potongan tablet kecil disembunyikan ke dalam wet food.

Kandangi Kucing, jangan keluarkan sampai minimal 4 hari
berikan makanan wet food agar lebih nafsu makan dan pup-nya juga tidak terlalu keras, jadi kucing tidak perlu ngeden untuk pup.

Biarkan Plester dan Perban sampai kurang lebih 5 hari
jika terlepas kurang dari 5 hari perhatikan luka apakah luka masih basah atau kering, jika masih basah bersihkan luka dengan revanol/cairan infus dan beri salep antibiotik yang mengandung gentamicin 0.1 % kemudian perban ulang , jika luka sudah kering cukup biarkan berikan betadine/salep antiseptik "akan tetapi" perhatikan jangan sampai luka kotor atau infeksi.

Plester dan Perban biasa terlepas sendiri karena dijilat2 oleh kucing
jika belum terlepas setelah lewat dari 5 hari, tetesi pinggir2 plester dengan minyak sayur sedikit...(jangan di tempat luka), kucing secara otomatis akan
menjilatnya...minyak sayur bisa membantu melepaskan lem plester

Luka akan kering dan benar2 sembuh total sekitar 2 minggu

Cukup segitu dulu yahh...jika ada yang mau menambahkan...silahkan...:-)
semoga bermanfaat

Q-Peduli Kucing
12 May 2010

Peduli Kucing © 2010
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Perawatan Kucing - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger