Home » » Proses Perkawinan

Proses Perkawinan

Written By s'sinta on Minggu, 18 September 2011 | 19.31


Halaman 10
oleh : Cacang Effendi


Proses Perkawinan Untuk Kucing adalah proses Alami, kita tidak bisa mengatur kapan/tanggal/jam berapa  kita harus mengawinkan, karena kucing betina  mempunyai siklus heat/ beger sendiri, jadi biasanya kita dapat mengawinkan kucing bila betinanya dalam keadaan Heat / Beger, untuk jantan tidak ada masa heat, jantan biasanya selalu siap kawin.


Tanda Betina Heat / beger : Bila punggungnya kita usap dia akan mengangkat/menaikan pantatnya keatas, sering mengeong, bulunya banyak rontok, terlihat sayu matanya seperti mengharap didekati, bila kita dekati  tangan , dia akan menggesekan badannya ketangan kita.
Ada Juga Betina yang Silent heat (Beger tidak terlihat).Terhadap betina yang seperti ini  memerlukan perhatian khusus ,pengalaman breeder , dan perlakuan khusus. Biasanya betina seperti ini disatukan dengan pejantan sebelum masa perkawinan. 
Dari pengamatan kucing Betina dapat Heat atau beger, bila kondisinya Fit ,sehat, lingkungan yang membuatnya tenang, bila ada suatu penyakit /tidak fit ,lingkungan yang tidak mendukung,  betina juga biasanya tidak/susah  Heat, ini merupakan insting alami kucing.
Untuk mengawinkan kucing , Betina harus heat/ beger, jantan terbukti mampu kawin ( Proven), keduanya tidak dalam masa pengobatan misalnya obat Jamur atau antibiotik yang berbahaya .


Proses Perkawinan :
- Sediakan kandang yang cukup luas minimal 1,5 X 1 mt, saya lebih menyukai perkwinan di kandang pejantan, karena biasanya kucing bila di pindahkan akan mengexplore suasana dulu, dan memerlukan masa adaptasi, bila di tempat pejantan, biasanya bila ada betina heat di masukkan di kandangnya , jantan langsung siap menerkam.tidak memerlukan masa adaptasi lagi.
- Untuk mencegah terjadinya infeksi , kami biasanya memberikan amoksilin  sebelum dan masa perkawinan selama 5 hari.
- Pada saat "kena", betina umumnya menjerit, berguling guling, seperti kegatalan, dan kadang menyerang pejantan karena merasa di sakiti, proses ini biasanya berlangsung sekitar 15 -30 menit, atau bisa juga lebih, setelah itu betina akan minta di kawinkan, lama proses perkawinan bisa 3 - 7 hari.

Kendala- kendala yang sering terjadi pada perkawinan :
Pejantan :
-Takut terhadap betina, Pilih2 betina, kurang berpengalaman, tidak percaya diri.
Untuk melatih agar jantan percaya diri biasanya pada  saat jantan belajar kawin , diberikan betina yang tidak galak dan berbadan lebih kecil, berikan waktu dan kesempatan sampai dia bisa mengawinkan betina, banyak breeder yang tidak sabar, karena tidak kena2 atau lama , di ganti pejantan lain, sehingga membuat pejantan muda ini minder dan tidak percaya diri , bila terus terjadi ada kemungkinan pejantan ini tidak mau kawin lagi .
- Kendala lain jantan tangguh dalam kawin, tetapi betinanya tidak pernah hamil, biasanya kita coba dengan beberapa betina, bila semuanya tidak ada yang hamil artinya pejantan Mandul. Ganti dengan pejantan lain.
- Pejantan terlalu Agresif membuat betina takut, untuk kasus ini biasanya betina yang akan kita kawinkan harus pada masa2 puncak heat. tanda Betina di puncak heat biasanya seperti total  pasrah dan sepertinya mau saja diperlakukan apapun, waktu kita sentuh atau pegang.

Betina 
- Betina galak, kawinkan pada saat betina  itu di puncak heat.
- Sering Miring /menjatuhkan badan pada saat jantan menaikinya, biasanya breeder harus bantu memegangi agar posisi betina kembali normal, dan gunakan pejantan tangguh untuk mengawinkannya.
- Betina bisa kawin tetapi tidak produktif / mandul.
- Trauma Perkawinan, cari pejantan yang tidak agresif, dan dikenalnya. Biasanya kita menyatukan pejantan dan betina ini sebelum masa perkawinan, agar mereka menjadi saling kenal dan berteman. 

Banyak Breeder yang tidak sabar bila pejantan belum mau kawin dan betina tidak heat pada saat kucing telah sampai pada masa perkawinan,pada saat umur kucing  diatas 1 tahun.

Saya ada pengalaman seorang breeder menukar kucing betina yang di belinya karena sampai umur 2 tahun di tempatnya tidak pernah heat, setelah 1 minggu sampai ditempat saya kucing tersebut Heat dan kawin, kemudian melahirkan 5 anak . 

banyak faktor yang membuat betina tidak heat, jadi perlu pengamatan dan pendalaman tentang Kucing, selain itu harus sabar. karena kucing mahluk Hidup , Untuk ternak kucing kita harus Hidup Selaras Dengan Alam.
Sabar, Sadar , Pasrah.


Bila anda membaca dari halaman perkenalan akan lebih berurutan ceritanya.


Kunjungi website kami :
http://www.chandracattery.com/
http://www.brightlunar.webs.com/
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Perawatan Kucing - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger